Implementasi SSL VPN (Secure Socket Layer Virtual Private Network) Pada Badan Bank Tanah

  • Farid Setiawan Universitas Budi Luhur
  • Fajar Siddik Chaniago Universitas Budi Luhur
  • Arief Wibowo Universitas Budi Luhur
Keywords: Virtual Private Network, Secure Socket Layer, enkripsi;, Firewall

Abstract

Badan Bank Tanah adalah badan khusus yang dibentuk oleh Pemerintah Pusat pada Desember 2021, merupakan Badan Hukum Indonesia yang memiliki kewenangan khusus untuk mengelola tanah Negara. Pada Desember 2022, Divisi Informasi Teknologi Operasional Badan Bank Tanah membangun lingkungan IT infrastruktur baru meliputi pusat pengelola jaringan pusat (Core Network) dan Hyperconverged Infrastructure atau HCI sebagai pendukung dari Sistem Informasi yang digunakan untuk operasional kegiatan usaha pada Badan Bank Tanah ataupun sebagai sistem pengambil/pendukung keputusan yang digunakan oleh manejemen Badan Bank Tanah. Untuk mengamankan akses jarak jauh ke dalam lingkungan IT infrastrukur yang ada di Badan Bank Tanah dari jaringan luar (internet), digunakan fitur VPN (Virtual Private Network) yang terdapat pada perangkat Firewall yang telah diimplementasikan di IT infrastruktur Badan Bank Tanah. Maksud dan tujuan dari penelitian ini yaitu guna melihat rancangan skema yang berkaitan dengan perancangan jaringan VPN untuk dikembangkan menuju skema jaringan yang lebih efisien, efektif dan aman. Implementasi jaringan VPN menggunakan metode SSL-VPN dengan menggunakan perangkat Firewall Remote Gateway dan aplikasi VPN Client

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-13
Section
Articles