Efektivitas Penggunaan Media Bowling Economics untuk Meningkatkan Hasil Belajar

  • Devi Pancasari Universitas PGRI Wiranegara
  • Farikh Noufal Mukhammad Universitas PGRI Wiranegara
  • Indah Setyo Pratiwi Universitas PGRI Wiranegara
  • Nabilah Azzah SMAN 1 Taruna Madani

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan media pembelajaran bowling economics pada mata pelajaran ekonomi materi teori pertumbuhan ekonomi. Metode penelitian yang diterapkan dalam studi ini adalah mixed method dengan model sequential explanatory design. Data dikumpulkan dengan cara kuantitatif dan kualitatif. Keefektifan media pembelajaran dievaluasi berdasarkan hasil post-test, dengan mempertimbangkan tingkat ketuntasan klasikal, dan berdasarkan observasi dan wawancara pengalaman peserta didik. Hasilnya menunjukkan bahwa seluruh peserta didik berhasil mencapai nilai di atas rata-rata mimimal kelas, yang merupakan standar untuk mendapatkan nilai B, dan mencapai gain skor kategori sedang. Dari temuan ini, disimpulkan bahwa media pembelajaran bowling economics mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik. Studi ini merekomendasikan agar penelitian lebih lanjut dilakukan dengan cakupan yang lebih luas dan konten yang lebih mendalam, untuk terus memperbaiki dan mengembangkan media pembelajaran yang digunakan di dalam kelas.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-10-20
Section
Articles