Penerapan Model Arias Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Sunda Siswa SMA

  • Sri Sulastri SMA Negeri 1 Sindangwang Majalengka Jawa Barat, Indonesia
Keywords: model pembelajaran ARIAS;, hasil belajar;

Abstract

Kegiatan penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran ARIAS (Assurance, Relevance, Interest, Assesment, And Satisfaction) dalam proses pembelajaran. Permasalahan awal yang terjadi adalah kurang aktifnya siswa dalamĀ  proses pembelajaran sehingga hasilĀ  belajar yang dicapai pun belum maksimal, terutama siswa di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Sindangwangi yang berjumlah 35 orang, terdiri dari 15 orang siswa perempuan serta 20 orang siswa laki-laki dipilih sebagai subyek dalam penelitian ini. Sementara itu yang menjadi obyek dalam penelitian ini adalah peningkatan hasil belajar bahasa Sunda. Adapun metode pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan menggunakan tes hasil belajar, yang kemudian dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Setelah data dikumpulkan diketahui bahwa nilai rata-rata awal 68 naik menjadi 74 pada siklus I dan pada siklus II naik menjadi 84. Presentase ketuntasan belajar awal yang baru mencapai 43%, pada siklus I meningkat menjadi 63% dan pada siklus II naik menjadi 89%. Hasil pada siklus II sudah sesuai harapan indikator keberhasilan penelitian oleh karenanya penelitian ini tidak dilanjutkan ke siklus berikutnya. Dengan perolehan data tersebut dapat dipastikan bahwa penerapan model pembelajaran ARIAS (Assurance, Relevance, Interest, Assesment, And Satisfaction) dalam pelaksanaan proses pembelajaran mampu meningkatkan hasil belajar siswa sehingga hipotesis yang diajukan dapat diterima dan telah mampu dilakukan pembuktian.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-03-23
Section
Articles