Kualitas Pelayanan Perpustakaan Pada Badan Perpustakaan Dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat

  • Sundawa Bachtiar Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Tasikmalaya

Abstract

Penelitian ini bertitik tolak dari masalah kualitas pelayanan yang masih belum optimal di Perpustakaan pada Badan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat. Masalah tersebut muncul akibat masih belum optimalnya pelaksanaan dimensi-dimensi kualitas pelayanan di Perpustakaan tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan, mengembangkan, dan menerapkan data dan informasi tentang kualitas pelayanan, serta untuk mengetahui hambatan-hambatan. Hambatan dalam pelaksanaan kualitas pelayanan. Selain itu juga usaha untuk meningkatkan dan juga mendapatkan gambaran nyata tentang usaha-usaha yang dilakukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui perpustakaan, penelitian lapangan/observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan belum sepenuhnya berdasarkan dimensi-dimensi teori tersebut. Hasil penelitian dilapangan menunjukan bahwa kualitas pelayanan menunjukan intensitas yang tinggi dan member pengaruh terhadap proses pengelolaan perpustakaan pada Badan Perpustakaan Provinsi Jawa Barat

 

Kata kunci: kualitas pelayanan, kearsipan, perpustakaan

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-02-24
Section
Articles