Pengaruh Model Brain Based Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Koneksi Matematis dan Pencapaian Self Concept Siswa
Abstract
Tujuan penelitian ini menganalisis peningkatan kemampuan koneksi matematis dan self concept siswa dengan model brain based learning (BBL) dengan pendekatan saintifik. Adapun latar belakang penelitian ini adalah realita di lapangan menunjukkan bahwa kemampuan koneksi matematis siswa belum sesuai dengan yang diharapkan. Salah satu faktor penyebab permasalahan tersebut adalah pembelajaran yang tidak memberikan keleluasaan kepada siswa untuk memberdayakan potensi otak secara optimal. Hal ini mengakibatkan siswa mengalami kesulitan mengaitkan antar materi dan tingkat kepercayaan diri siswa yang kurang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen kuasi. Sampel pada penelitian ini adalah 37 siswa pada kelas kontrol dan 36 pada kelas eksperimen. Instrumen yang digunakan tes kemampuan koneksi matematis dan angket self concept. Hasil penelitian adalah: 1) peningkatan kemampuan koneksi matematika dengan model BBL lebih tinggi daripada dengan pendekatan saintifik; 2) pencapaian self concept siswa dengan model BBL lebih baik daripada dengan pendekatan saintifik; 3) terdapat hubungan antara kemampuan koneksi matematika dan self concept siswa dengan model BBL. Berdasarkan hasil penelitian, diharapkan peneliti berikutnya bisa memilih metode yang dapat mendorong tumbuh kembangnya self concept positif siswa, agar mempengaruhi keyakinan siswa tehadap kemampuan dirinya, dan pada akhirnya berpengaruh terhadap pencapaian prestasi belajar siswa.
Downloads
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International. that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.