Pengaruh Personal Selling Terhadap Pencapaian Target Penjualan (Studi Kasus PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk
Abstract
Promosi adalah berbagai kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan yang menonjolkan keistimewaan-keistimewaan produknya yang membujuk konsumen sasaran agar membelinyaâ€. Perusahaan harus memiliki target penjualan yang ingin dicapai agar perusahaan tersebut tetap mampu bersaing, dan tetap mampu berdiri membesarkan nama perusahaan tersebut, hal ini lah yang membuat banyak perusahaan mulai mengalami kesulitan saat target penjualan yang mereka ingin capai namun tidak mampu untuk mencapai. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara personal selling terhadap pencapaian target penjualan (studi kasus PT. Telkom Indonesia (persero) tbk. Unit bisnis Simpang Limun Medan). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersifat kuantitatif dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 50. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Observasi, dokumentasi dan kuesioner dengan menggunakan skala likert. Teknik Analisis Data yang digunakan adalah regresi linier sederhana mengunakan SPSS. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa Personal Selling (X) memiliki nilai t hitung sebesar 7,764, dan t table sebesar 0,361. Hal ini jika dibandingkan dengan t hitung maka hasilnya 7,764 > 0,361, sehingga dapat disimpulkan bahwa personal selling berpengaruh positif dan signifikat terhadap pencapaian target penjualan (Y). Hasil koefisien determinasi menunjukkan bahwa personal selling memberikan pengaruh terhadap pencapaian target penjualan sebesar 0,557 atau 55,7% sedangkan sisanya sebesar 44,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Downloads
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International. that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.