Pengembangan Media Literacy Layanan BK Teknik Cinema Therapy Berdasarkan Model Gagne Untuk Mengantisipasi Pergaulan Bebas

  • Frezy Paputungan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kondisi awal media literasi menggunakan teknik cinema terapi untuk mengantisipasi Pergaulan Bebas Di Kalangan Siswa SMK Negeri 1 Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow, membuat buku panduan penggunaan media literasi teknik cinema therapy dalam layanan Bimbingan dan Konseling berdasarkan model Gagne untuk mengantisipasi pergaulan bebas di kalangan siswa SMK Negeri 1 Lolayan dan Mengetahui langkah-langkah pengembangan dan keefektifan media literasi menggunakan teknik cinema terapi untuk mengantisipasi Pergaulan Bebas Di Kalangan Siswa SMK Negeri 1 Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow. Pendekatan penelitian ini adalah jenis penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Data digunakan yaitu data kualitatif kuantitatif. Berdasarkan analisa data yang dilakukan, hasil post-test menunjukkan bahwa 26 siswa tuntas dari masalah pergaulan bebas dengan persentase ketuntasan sebesar 86.6%. Dari persentase tersebut, media literacy menggunakan teknik cinema terapi dikatakan efektif.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-12-24
Section
Articles